Barusan sempet panik, karena sedaritadi tidak bisa akses ke situs https://mahisaajy.web.id/blog/ . Begitu juga ke halaman admin dan dashboard nya.
Fatal error: Call to undefined function screen_icon() in …/wp-post-stats/post-stats-options.php on line 148
Aneh memang. Pesan errornya seperti terlihat pada tulisan di atas. Setelah saya lihat pesan errornya, ternyata error tersebut disebabkan oleh plugin “WP Post Stats 2.0” yang baru saja saya install.
Sebelum menginstalasi plugin tersebut, memang sudah ada warning mengenai masalah belum terujinya plugin tersebut di versi wordpress yang saya gunakan.
Warning: This plugin has not been tested with your current version of WordPress.
Ibarat “nasi sudah menjadi bubur”, plugin tersebut sudah saya install dan sudah saya aktifkan pula. Setelah itu muncullah pesan error “Fatal error” di atas.
Saya mencoba untuk tetap tenang. Sehingga akhirnya saya menemukan sebuah solusi mengenai permasalahan tersebut. Solusinya yaitu seperti yang tertera di link berikut http://www.ostraining.com/blog/wordpress/disable-a-wordpress-plugin/ .
Saya cukup mengikuti cara yang pertama, yaitu “Disable the files”. Login ke cpanel, kemudian rename folder plugin yang bermasalah tersebut dengan menambahkan “-disabled”.
Setelah semua teratasi. Akhirnya situs https://mahisaajy.web.id/blog/ berhasil mengudara kembali.
Latest posts by mahisaajy (see all)
- Selamat Purna Tugas - November 19, 2024
- ESRI Professional Fellowship Program 2023 - January 14, 2024
- Pemanfaatan OSM dalam Mendukung Pemenuhan Data Spasial di Instansi Pemerintah Indonesia - January 13, 2024