Akhirnya, ternyata ada pencerahan juga. Setelah sekian tidak lama mencari, ternyata ada solusinya juga. Ya, mereka semua memang hebat-hebat. Mereka telah memberikan sedikit banyak pencerahan kepada saya.
Beruntung, mereka semua menuliskannya di website dan blog pribadi mereka. Jujur, saya sangat terbantu sekali berkat “kerajinan” mereka. Tanpa mereka, pastinya saya akan kehilangan jejak-jejak yang seharusnya saya tapaki sekarang ini.
Memang, apabila tanpa mereka, saya yakin pasti suatu saat nanti hasilnya akan sama juga. Tapi kapan? Bahkan saya saja belum tahu. Itu di luar pemikiran saya saat ini. Deadline pun telah memburu kami dengan buasnya. Sehingga, saya harus lebih waspada lagi terhadap setiap langkah kaki yang saya pijakkan, gerak tangan yang saya sentuh, dan pola pikir yang saya andalkan. Semuanya berkolaborasi dengan sangat baik. Namun, terkadang memang tak semulus dengan rencana awal. Ya, walaupun terbaret-baret sedikit, saya pikir tak apalah.
Dan sekarang, berkat mereka, langkah saya menjadi sedikit lebih cepat bila dibandingkan dengan tanpa bantuan mereka. Mungkin yang saya lakukan hanya menyalin dan menyisipkan ke dalam lembar pekerjaan saya. Tapi, ternyata tidak semudah itu. Saya harus mempelajari sedikit lembar kerja mereka, kemudian merubahnya dan menyesuaikan dengan kebutuhan saya.
Ampuh sekali.. Cara ini memang sangat ampuh. Metode belajar cepat, dari orang yang tepat, untuk orang yang tersesat. Ya, tidak seburuk apa yang orang lain pikirkan. Karena memang banyak cara untuk mencapai satu tujuan. Kebetulan saya memilih cara A, dan ternyata berhasil sampai tujuan. Apakah lebih cepat bila dibandingkan cara lain? Belum tentu. Lebih lambat? Belum tentu juga. Hanya sang ahli yang dapat menentukan cepat atau lambatnya.
Saya telah menemukan salah satu jalan. Ya, saya ikuti saja, sambil berharap jalan ini yang terbaik. Karena banyak sekali jejak-jejak yang tertinggal di jalan ini. Itulah yang membuat saya yakin untuk menempuh jalan antah-berantah ini.
Saya ucapkan sekali lagi, “Terima kasih kepada mereka. Terima kasih atas jejak-jejak yang mereka tinggali di jalan ini.”
Latest posts by mahisaajy (see all)
- Selamat Purna Tugas - November 19, 2024
- ESRI Professional Fellowship Program 2023 - January 14, 2024
- Pemanfaatan OSM dalam Mendukung Pemenuhan Data Spasial di Instansi Pemerintah Indonesia - January 13, 2024