“Saya selalu percaya kekuatan dari kepepet. Bila dihadapkan pada situasi ini, kita seringkali menjadi seseorang yang luar biasa hebatnya. Entahlah kekuatan itu berasal dari mana, tapi yang jelas semuanya menjadi indah pada akhirnya.”
Tulisan saya kali ini bercerita tentang dahsyatnya kekuatan dari kepepet. Terlalu padatnya aktivitas yang saya jalani belakangan ini, tanpa terasa deadline tugas kuliah pun sudah berada di depan mata. Alhasil, untuk menyelesaikannya maka muncullah kekuatan yang tak terduga ini.
Pada kuliah jenjang S2 yang sedang saya jalani ini, saya mendapatkan satu tugas individu dalam mata kuliah Teknologi Informasi Lanjut. Tugasnya yaitu terdapat dua pilihan, yaitu membuat sebuah proposal untuk thesis nanti atau membuat suatu aplikasi. Melihat waktu yang hanya tersisa sedikit ini, sepertinya pilihan yang kedua lah yang akan saya pilih. Hmm, alasannya bukan karena saya nanti dapat menemukan beragam aplikasi yang tersebar luas di internet (hehe sebenernya ini salah satu alasan juga), tapi karena saya masih memiliki stok aplikasi yang dulu pernah saya buat sehingga saya tidak perlu membuat lagi dari awal. 🙂
Nah, yang menjadi masalahnya adalah aplikasi ini masih setengah matang alias aplikasi ini masih belum selesai. Masih banyak yang perlu diutak-atik lagi hehehe..
Aplikasi ini bernama M-Way, begitulah saya dan rekan-rekan lainnya menamakannya. M-Way merupakan singkatan dari Mudik Way alias jalur mudik. Iya, dari namanya saja sudah ketahuan, bukan? Aplikasi ini ditujukan mengenai para pemudik dalam membantu memilih jalur yang terdekat dalam perjalanan mudiknya. Waktu itu kami membuat aplikasi ini (dan juga paper mengenai Jalur Mudik) untuk diikutsertakan pada suatu event tertentu. Beruntung, paper kami berhasil lolos. Kami senang. Namun, karena beberapa alasan, akhirnya kami tidak mengikutsertakannya ke event tersebut. Nah, karena hal tersebut, aplikasi yang sedang kami kembangkan akhirnya terhenti begitu saja.
Tahun berganti tahun, akhirnya saya dihadapkan pada suatu tugas individu yang memang membutuhkan suatu aplikasi. Dari situ, saya ingat dengan aplikasi M-Way yang dulu pernah saya buat. Saya pun memutuskan untuk mengembangkannya kembali. Ah, sayangnya timbul masalah di sini. Saya lupa meletakannya di mana, padahal deadline tinggal satu hari lagi. Saya coba jelajahi folder di komputer saya satu per satu. Cukup banyak waktu yang saya habiskan untuk mencari. Apalagi saya memiliki lebih dari satu sistem operasi pada Notebook saya. Dokumen-dokumen pun terkadang tersebar entah di mana. Akibatnya saya pun terkadang menjadi pusing sendiri bila harus mencari suatu file yang sudah lama saya tidak membukanya. Tapi saya terus mencari. Iya, kalau tidak, bisa-bisa besoknya saya tidak mendapatkan nilai pada mata kuliah tersebut. Dan tanpa disangka, akhirnya ketemu jugaaa. Alhamdulillah.. Uyeahh..
Masalah yang satu selesai, namun muncullah masalah lainnya. Aplikasi ini masih belum sepenuhnya selesai. Jadinya, saya masih harus memperbaiki bagian-bagian yang masih error. Ah, apakah bisa dalam waktu hanya semalam? Bisa. Bisa. Bisa. Saya terus memotivasi diri saya seperti itu. Saya percaya “the power of kepepet”, pasti selalu ada jalan bagi seseorang yang sedang dikejar-kejar oleh waktu. Entah itu kekuatan tersembunyi ataupun kekuatan tak terduga yang lainnya.
Satu jam saya berkutat dengan kode-kode program, akhirnya program sudah bisa berjalan dengan sempurna. Yeahhhh, senangnya bukan main. Saya juga tidak percaya akan hal ini. Padahal sejak dulu saya ragu akan aplikasi ini, karena dulu saya sempat mengutak-atik, namun hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan. Eh, ternyata pada malam itu, kalau dipaksa ternyata bisa juga.
Hmm, sulit dipercaya.. Hanya dalam semalam.. 🙂
Berikut penampakan aplikasinya.
Special thanks buat rekan satu tim, Illa dan Imah, yang sudah menuliskan paper Jalur Mudik dan juga udah membuat logo aplikasi Mudik Way.
Special thanks juga buat agan Ardo dan Robby yang tadi pagi sudah mau mau meminjamkan aplikasi phonegapnya untuk mengkonversinya ke format APK supaya bisa diinstal di Smartphone ane gan. Hueheee..
Kalian luar biasaa..
Latest posts by mahisaajy (see all)
- Selamat Purna Tugas - November 19, 2024
- ESRI Professional Fellowship Program 2023 - January 14, 2024
- Pemanfaatan OSM dalam Mendukung Pemenuhan Data Spasial di Instansi Pemerintah Indonesia - January 13, 2024