Tak Akan Pernah Kembali

Teruntuk sesuatu yang tak akan pernah kembali,

Entah kenapa, aku selalu saja dibuat kagum olehmu. Sifatmu itu, loh, yang gigih. Kau seperti tak mengenal kata lelah. Selalu saja terus berjalan walaupun keadaan sedang tak mendukungmu sekalipun. Tak henti-hentinya kau melangkahkan kaki dari suatu tempat ke tempat yang lainnya. Setiap jam, setiap menit, bahkan setiap detik.

Kulihat, tak sekalipun engkau pernah mengeluh. Bagaimana bisa? Strategi macam apa yang kau gunakan? Sudikah kau memberi-tahukannya padaku. Iya, aku juga ingin memiliki sifatmu itu. Maklum, aku ini hanyalah manusia yang berlagak sok kuat saja di luarnya.

Kau terus menatap ke depan tanpa menghiraukan sesuatu yang ada di belakangmu. Tak pernah kah terpikirkan olehmu untuk kembali ke masa yang lalu? Merasakan kenangan-kenangan manis yang dulu pernah kau rasakan. Kalau aku jadi sepertimu, sih, sudah pasti aku merindu, mengenang kembali masa-masaku dulu. Iya, walaupun kelam sekalipun, barangkali aku bisa memetik pelajaran dari diriku yang dulu.

Hmm, sebenarnya aku sudah tahu. Bukannya tak mau, tapi tak bisa, bukan?

Sekarang ini pasti kau sedang menunggu suatu mesin yang seringkali diperbincangkan oleh banyak orang. Kau menunggu seorang jenius yang bisa mewujudkan mimpimu itu, kan?

Seandainya itu terjadi, memangnya apa yang mau kau lakukan?

Kau mau mengacaukan semuanya? Jangan, menurutku jangan. Apa yang sudah digariskan, nanti menjadi kacau berantakan. Nasib orang bisa tertukar dengan yang lainnya.

Kau harus bisa menahan egomu itu. Harus bisa.

time will answer.
waktu via https://www.flickr.com/photos/zi-sky/

Waktu, walau kau selalu terus berjalan dan tak akan pernah kembali, aku yakin semua akan indah di penghujung waktumu.

dari aku, yang selalu bersamamu

The following two tabs change content below.

mahisaajy

PMG Ahli Pertama, Bidang Manajemen Database at BMKG
Seorang pemuda luar biasa yang mempunyai hobi menulis, membaca, dan bermusik. Tertarik dengan bidang ilmu komputer untuk memecahkan beberapa persoalan. Co-Founder Triglav ID dan Co-Founder METLIGO. Sejak tahun 2018 bekerja di BMKG di bagian Pusat Database.

4 Comments

Leave a Reply

%d bloggers like this: